Distribusi Dokter Spesialis Bedah Di Provinsi NTB
Distribusi Dokter Spesialis Bedah di Provinsi NTT
Pembukaan prodi dokter spesialis bedah Fakultas Kedokteran Universitas Mataram diawali dengan permintaan dari alumni Fakultas Kedokteran Universitas Mataram khususnya agar dapat membuka prodi ilmu bedah dan untuk meningkatkan SDM terkait pengetahuan dan keterampilan tentang bedah akut, kegawatdaruratan kedokteran kepulauan kebencanaan. Hal ini pulalah yang menjadi tuntutan selanjutnya bagi Fakultas Kedokteran Universitas Mataram untuk membuka prodi-prodi baru (S2, Spesialis, Doktor dalam bidang kedokteran), alasan lain yang mendorong keinginan membuka prodi bedah khususnya dikarenakan Lombok NTB terletak antara Ring OfFireyaitu dari selatan (lempeng Indo-Australia) dan utara (Sesar Naik Flores), bencana alam yang sering terjadi di daerah kepulauan khususnya di NTB, yang baru-baru ini terjadi di bulan Agustus 2018 dengan guncangan terbesar dirasakan 7,0 SR yang banyak memakan korban jiwa. Karena itu diharapkan dengan dibukanya Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) I Ilmu bedah, calon peserta didik mampu / berpengalaman dalam penanganan bencana alam khususnya gempa bumi secara cepat dan tepat, sehingga membuat kami mengusulkan kurikulum tambahan berupa muatan lokal tentang bedah akut, kegawatdarratan bedah, management kebencanaan di kepulauan.
Read More